Sarana Siap, Layanan Mantap! KAI Daop 8 Surabaya Pastikan Operasional Andal di Masa Nataru 2025/2026
BRI Region 6/Jakarta 1 Berpartisipasi dalam Peluncuran Program ACCES dan Seminar Edukasi Pembiayaan Inovatif bagi Usaha Menengah oleh Kementerian Koperasi dan UKM Republik Indonesia
Masjid Raya Baitul Khairat, Karya PTPP yang Mendapatkan 2 Rekor MURI dan Menjadi Simbol Kebanggaan dan Kebangkitan Sulawesi Tengah

BRI Region 6/Jakarta 1 Berpartisipasi dalam Peluncuran Program ACCES dan Seminar Edukasi Pembiayaan Inovatif bagi Usaha Menengah oleh Kementerian Koperasi dan UKM Republik Indonesia

BRI Region 6/Jakarta 1 turut serta berpartisipasi dalam acara Peluncuran Program ACCES (Accelerating Capital Resources for Medium Enterprises) dan Seminar Edukasi Pembiayaan Inovatif bagi Usaha Menengah, yang diselenggarakan oleh Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Republik Indonesia. Kegiatan tersebut berlangsung di Ballroom Hotel Westin, Kuningan, Jakarta, pada Kamis (23/10).

Program ACCES merupakan inisiatif strategis pemerintah dalam memperkuat akses pembiayaan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di seluruh Indonesia. Melalui program ini, diharapkan para pelaku usaha dapat memperoleh kemudahan dalam mengakses fasilitas pembiayaan yang tepat dan berkelanjutan dari lembaga keuangan, termasuk perbankan nasional.

Dalam kesempatan tersebut, Bapak Hendry Hatorangan Manalu, selaku Regional SME Banking Head BRI Region 6/Jakarta 1, turut hadir sebagai salah satu narasumber dalam seminar edukasi pembiayaan inovatif. Beliau memaparkan peran BRI dalam mendukung pertumbuhan usaha menengah melalui berbagai produk dan layanan pembiayaan yang inovatif, adaptif, dan sesuai kebutuhan pasar.

Advertisement

Partisipasi BRI Region 6 dalam kegiatan ini menjadi bentuk nyata dukungan terhadap program pemerintah dalam memperkuat ekosistem pembiayaan UMKM, sejalan dengan komitmen BRI untuk menjadi mitra utama pelaku usaha di seluruh Indonesia.

Sebagai bank yang berfokus pada pemberdayaan sektor UMKM, BRI terus berinovasi menghadirkan solusi keuangan yang inklusif dan mudah diakses. Melalui kegiatan seperti ini, BRI menegaskan perannya sebagai motor penggerak ekonomi kerakyatan dan mitra strategis pemerintah dalam memperluas akses keuangan bagi seluruh lapisan masyarakat.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Keep Up to Date with the Most Important News

By pressing the Subscribe button, you confirm that you have read and are agreeing to our Privacy Policy and Terms of Use
Previous Post

Sarana Siap, Layanan Mantap! KAI Daop 8 Surabaya Pastikan Operasional Andal di Masa Nataru 2025/2026

Next Post

Masjid Raya Baitul Khairat, Karya PTPP yang Mendapatkan 2 Rekor MURI dan Menjadi Simbol Kebanggaan dan Kebangkitan Sulawesi Tengah

Advertisement